Timnas Indonesia saat ini memiliki duet gelandang solid yang ada dalam diri Thom Haye dan Joey Pelupessy. Mereka memulai debut kerja sama di laga kontra Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Keduanya punya kesempatan kembali mengisi sektor tengah Timnas Indonesia pada dua partai terakhir putaran ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Tim Garuda berhadapan dengan China dan Jepang.

Armada Patrick Kluivert itu menjamu China di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (5/6/2025) pukul 20.45 WIB. Lalu, menantang Jepang di Suita City Football Stadium, Suita, Selasa (10/5/2025) pukul 17.35 WIB.

Lini tengah Timnas Indonesia cukup menarik untuk dibahas lebih dalam. Tak jarang para pemain di barisan ini bisa menjadi penentu kemenangan tim. Berikut Bola.com menyajikan ulasannya.

Kompak dan Sulit Ditembus
Di sektor ini, ada enam gelandang yang disertakan Patrick Kluivert. Sebut saja Thom Haye, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, Ricky Kambuaya, Joey Palupessy, dan Marselino Ferdinan. Nama terakhir absen karena akumulasi kartu.

Dari enam pemain ini, Thom Haye dan Joy Palupessy jadi dua nama terdepan yang diprediksi bakal masuk starting line-up lawan China. Joey sejatinya belum lama ini berstatus WNI.

Namun, kehadirannya langsung membikin lini tengah Timnas Indonesia semakin solid dan terasa sulit ditembus. Seperti diketahui, selama ini Garuda cuma mengandalkan Thom Haye sebagai jenderal lapangan tengah.

The Professor bergantian kolaborasi bareng Ivar Jenner atau Nathan Tjoe A-On. Tapi, kini Timnas Indonesia sudah memiliki senjata baru; Joey Palupessy yang bisa menjadi penghubung serta pemutus serangan tim lawan.

“Joey Palupessy tampil bagus saat lawan Bahrain. Dia sebagai breaker bermain sangat disiplin, sehingga Thom Haye bisa sedikit leluasa mengatur permainan karena ada pemain yang melakukan dirty job,” ulas pelatih sepak bola nasional, Rasiman.

Kemampuan Individu Jempolan
Joey Pelupessy baru saja menyelesaikan proses naturalisasi pada 10 Maret 2025. Bersama Ole Romeny, Emil Audero, dan Dean James, Joey Palupessy menjadi nama terbaru yang masuk skuad Timnas Indonesia.

Gelandang berpostur 180 cm itu memiliki garis keturunan Indonesia, tepatnya Maluku. Kakek, nenek, dan ayahnya ternyata lahir di Indonesia.

Pelupessy dikenal sebagai gelandang bertahan yang mumpuni. Pemain Lommel SK di Liga Belgia itu dibekali kemampuan tekel yang baik plus piawai dalam menguasai bola.

Pemain berdarah Indonesia-Belanda tersebut juga punya akurasi umpan yang luar biasa. Joey Palupessy menjadi penghubung yang efektif antara lini pertahanan dan serangan.

You missed

Rizky Ridho Ucapkan Selamat untuk Kemenangan Persib atas Persija: Ditunggu Tandang ke Jakarta Bek sekaligus kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho, mengucapkan selamat untuk kemenangan Persib Bandung atas timnya pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026. Persija menyerah 0-1 dari Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada Minggu (11/1/2026) sore WIB. Persija kecolongan pada menit kelima setelah blunder Bruno Tubarao berhasil dimanfaatkan oleh Beckham Putra untuk membawa Persib meraih tiga poin krusial. Bola hasil tendangan Beckham, melesat mulus masuk ke gawang Tim Macan Kemayoran Ketika sedang berjuang untuk menyamakan kedudukan, Persija malah harus bermain dengan 10 pemain. Tim berjulukan Macan Kemayoran itu kehilangan Tubarao. Ungkapan Rizky Ridho Pemain berusia 30 tahun tersebut secara ceroboh menginjak kaki Beckham Putra yang dianggap sengaja oleh wasit Ko Hyung-jin, dan berujung kartu merah langsung pada menit ke-53. Kekuatannya tereduksi, Persija makin susah untuk menyamakan kedudukan. Tim Macan Kemayoran terpaksa merelakan Persib untuk keluar sebagai pemenang, sekaligus mengamankan status juara paruh musim BRI Super League 2025/2026. “Saya mau mengucapkan selamat kepada Persib Bandung meraih tiga poin. Terima kasih untuk sambutannya dan kami tunggu di Jakarta,” ujar Rizky Ridho dalam konferensi pers setelah pertandingan. Persib Juara Paruh Musim Hasil ini membuat Persija tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara BRI Super League. Tim Macan Kemayoran mencatatkan 35 poin dari 17 pertandingan. Adapun Persib terdongkrak ke singgasana BRI Super League untuk menggeser Borneo FC, lewat perolehan 38 poin dengan jumlah laga yang sama. Persija akan gantian menjadi tuan rumah untuk Persib dalam pekan ke-32 BRI Super League pada 10 Mei 2026.