Satu per satu Bali United mulai memperkenalkan pemain baru. Rata-rata pemain asing berasal dari Belanda.

Bahkan Jens Ravens yang merupakan pemain Timnas Indonesia U-23, merupakan pemain keturunan Belanda. Sekarang seusai mengumumkan kedatangan Jens Ravens, Bali United resmi mendatangkan Tim Receveur.

Ia adalah gelandang bertahan berusia 33 tahun asal Almere City FC. Musim lalu, ia satu tim dengan gelandang Timnas Indonesia Thom Haye.

Mungkin kedatangannya ke Bali United, diwarnai dengan alasan yang mungkin sulit untuk dicerna. Dari pengakuannya seperti dikutip dari situs resmi Almere City FC, ia datang ke Bali United untuk memenuhi keinginan dan impiannya.

Padahal kontraknya baru saja diperpanjang satu musim hingga musim panas 2026. Namun Manajemen Almere City FC lebih memilih untuk melepasnya ke Bali United dengan alasan mengejar impian dalam karier sepak bolanya.

Sudah Bermimpi Gabung Bali United?
Di sisi lain Tim Receveur sendiri mengakui bahwa keputusannya tidak mudah. Ia mungkin sadarr akan adanya pro kontra yang terjadi setelah ia memutuskan hengkang ke Bali United dari Almere City FC.

“Semua orang tahu betapa bahagianya saya berada di klub ini dan betapa spesialnya bermain di sini,” kata Receveur.

“Tapi ada satu impian yang sudah lama ada dalam daftar saya, selain bermain untuk Almere City, yakni Bali United,” ungkapnya.

Bahkan menurutnya, rekan-rekan setimnya di Almere City FC tidak percaya dengan keputusannya untuk hengkang ke Bali United. Namun bisa saja ada alasan lain ia meninggalkan Almere City FC yang terdegradasi ke Eerste Divisie musim depan tersebut.

Jarang Dapat Menit Bermain
Musim lalu, ia hanya bermain empat kali di semua pertandingan Eredivisie. Padahal bersama FC Dordrecht sebelum ke Almere City FC, ia bermain dalam 31 pertandingan semua ajang.

“Semua bisa memahami, meski mereka terkejut. Bahkan pihak manajemen pun menyarankan saya mengambil kesempatan ini. Saya sangat berterima kasih untuk itu,” terangnya.

Selama empat periode membela Almere City ia sempat membantu Almere City FC juara Keuken Divisie pada musim 2014. Ia juga senang bisa bermain kembali di Eredivisie. meskipun ke Bali United, ia mengaku masih ada peluang untuk bisa kembali ke Almere City FC.

“Kesempatan untuk bermain mungkin akan semakin kecil di Almere City FC, tapi kita tak pernah tahu. Tapi peluang saya kembali dalam peran lain di Almere City FC sangat besar. Kita lihat saja nanti setelah saya pulang dari Bali United,” tutupnya.

You missed

Rizky Ridho Ucapkan Selamat untuk Kemenangan Persib atas Persija: Ditunggu Tandang ke Jakarta Bek sekaligus kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho, mengucapkan selamat untuk kemenangan Persib Bandung atas timnya pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026. Persija menyerah 0-1 dari Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada Minggu (11/1/2026) sore WIB. Persija kecolongan pada menit kelima setelah blunder Bruno Tubarao berhasil dimanfaatkan oleh Beckham Putra untuk membawa Persib meraih tiga poin krusial. Bola hasil tendangan Beckham, melesat mulus masuk ke gawang Tim Macan Kemayoran Ketika sedang berjuang untuk menyamakan kedudukan, Persija malah harus bermain dengan 10 pemain. Tim berjulukan Macan Kemayoran itu kehilangan Tubarao. Ungkapan Rizky Ridho Pemain berusia 30 tahun tersebut secara ceroboh menginjak kaki Beckham Putra yang dianggap sengaja oleh wasit Ko Hyung-jin, dan berujung kartu merah langsung pada menit ke-53. Kekuatannya tereduksi, Persija makin susah untuk menyamakan kedudukan. Tim Macan Kemayoran terpaksa merelakan Persib untuk keluar sebagai pemenang, sekaligus mengamankan status juara paruh musim BRI Super League 2025/2026. “Saya mau mengucapkan selamat kepada Persib Bandung meraih tiga poin. Terima kasih untuk sambutannya dan kami tunggu di Jakarta,” ujar Rizky Ridho dalam konferensi pers setelah pertandingan. Persib Juara Paruh Musim Hasil ini membuat Persija tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara BRI Super League. Tim Macan Kemayoran mencatatkan 35 poin dari 17 pertandingan. Adapun Persib terdongkrak ke singgasana BRI Super League untuk menggeser Borneo FC, lewat perolehan 38 poin dengan jumlah laga yang sama. Persija akan gantian menjadi tuan rumah untuk Persib dalam pekan ke-32 BRI Super League pada 10 Mei 2026.