Jadwal Drawing Piala AFF 2026, Digelar di Jakarta: Timnas Indonesia Menunggu Lawan

Jadwal drawing Piala AFF 2026 atau yang kini bernama ASEAN Hyundai Cup 2026.

Turnamen sepak bola Asia Tenggara, ASEAN Championship, kini resmi bernama ASEAN Hyundai Cup 2026 setelah menggandeng Hyundai sebagai mitra utama baru.

Turnamen ini akan menandai ulang tahun ke-30 sejak pertama kali digelar pada 1996, dan akan berlangsung pada Juli hingga Agustus 2026, menghadirkan persaingan 11 tim nasional terbaik kawasan ASEAN.

Edisi 2026 merupakan kali ke-16 kompetisi dua tahunan ini digelar oleh ASEAN Football Federation (AFF) sejak turnamen inaugural yang dimainkan di Singapura. Tahun depan, tim-tim kuat Asia Tenggara kembali bersaing memperebutkan gelar Champions of ASEAN.

Presiden AFF, Mayor Jenderal Khiev Sameth, menegaskan bahwa edisi 2026 memiliki nilai historis penting.

“ASEAN Hyundai Cup adalah kompetisi sepak bola internasional premier di Asia Tenggara, dan kami senang mengonfirmasi tanggal pelaksanaannya bertepatan dengan peringatan 30 tahun turnamen ini. Ini adalah tonggak penting dalam evolusinya,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi mendalam kepada para penggemar yang terus setia mendukung sejak 1996.

Detail Pengundian
Drawing atau pengundian Piala AFF 2026 akan berlangsung di Jakarta. Ya, Jakarta akan menjadi tuan rumah acara drawing.

Pengundian akan berlangsung pada Kamis 15 Januari 2026, di Studio RCTI – MNC Studios di Kebun Jeruk, Jakarta Barat.

Acara tersebut akan berlangsung selama 1 jam, mulai pukul 16.00 hingga 17.00 WIB. Jadi jangan lewatkan!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You missed

Rizky Ridho Ucapkan Selamat untuk Kemenangan Persib atas Persija: Ditunggu Tandang ke Jakarta Bek sekaligus kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho, mengucapkan selamat untuk kemenangan Persib Bandung atas timnya pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026. Persija menyerah 0-1 dari Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada Minggu (11/1/2026) sore WIB. Persija kecolongan pada menit kelima setelah blunder Bruno Tubarao berhasil dimanfaatkan oleh Beckham Putra untuk membawa Persib meraih tiga poin krusial. Bola hasil tendangan Beckham, melesat mulus masuk ke gawang Tim Macan Kemayoran Ketika sedang berjuang untuk menyamakan kedudukan, Persija malah harus bermain dengan 10 pemain. Tim berjulukan Macan Kemayoran itu kehilangan Tubarao. Ungkapan Rizky Ridho Pemain berusia 30 tahun tersebut secara ceroboh menginjak kaki Beckham Putra yang dianggap sengaja oleh wasit Ko Hyung-jin, dan berujung kartu merah langsung pada menit ke-53. Kekuatannya tereduksi, Persija makin susah untuk menyamakan kedudukan. Tim Macan Kemayoran terpaksa merelakan Persib untuk keluar sebagai pemenang, sekaligus mengamankan status juara paruh musim BRI Super League 2025/2026. “Saya mau mengucapkan selamat kepada Persib Bandung meraih tiga poin. Terima kasih untuk sambutannya dan kami tunggu di Jakarta,” ujar Rizky Ridho dalam konferensi pers setelah pertandingan. Persib Juara Paruh Musim Hasil ini membuat Persija tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara BRI Super League. Tim Macan Kemayoran mencatatkan 35 poin dari 17 pertandingan. Adapun Persib terdongkrak ke singgasana BRI Super League untuk menggeser Borneo FC, lewat perolehan 38 poin dengan jumlah laga yang sama. Persija akan gantian menjadi tuan rumah untuk Persib dalam pekan ke-32 BRI Super League pada 10 Mei 2026.